1.
Norma
Agama
Norma agama merupakan
peraturan atau petunjuk hidup yang memuat perintah-perintah, larangan-larangan
dan anjuran-anjuran yang bersumber dari Tuhan. Norma agama bersumber dari Tuhan
yang terdapat dalam kitab suci agama tertentu. Norma agama bertujuan untuk
mewujudkan dituangkan dalam kitab suci. Norma agama mengharuskan kepada umatnya
tatanan kehidupan yang menjunjung tinggi nilai-nilai kemanusiaan serta dapat
mewujudkan keimanan dalam kehidupan sehari-hari sesuai dengan firman Tuhan
untuk menjalankan segala perintah dan menjauhi segala larangan-Nya guna
mencapai kebahagiaan di dunia dan di akhirat. Sanksi dan hukuman bagi
pelanggaran norma agama tidak bersifat langsung. Sanksi akan diberikan di
akhirat nanti.
Sementara sanksi yang
dirasakan di dunia bisa berupa depresi, goncangan jiwa maupun perang batin hati
nurani. Norma agama merupakan landasan dari norma-norma yang lainnya. Apabila
seseorang taat beragama maka ia juga akan taat terhadap norma yang lainnya.
Contoh dari norma agama antara lain :
1)
Larangan untuk melukai dan membunuh
(semua ajaran agama).
2)
Dilarang untuk mencuri, berzina,
mabuk-mabukan, berkata kotor.
3)
Perintah untuk berbakti kepada orang
tua.
4)
Larangan untuk meninggalkan ibadah
karena akan mendapat dosa.
5)
Perintah untuk menghormati orang yang
lebih tua
Download Full
0 komentar:
Posting Komentar