Selasa, 02 Januari 2018

Metopel : PENGARUH PERTUMBUHAN EKONOMI TERHADAP TINGKAT PENGANGGURAN DI KABUPATEN BIREUEN

BAB I
PENDAHULUAN

1.1   Latar Belakang Masalah
            Permasalahan pengangguran merupakan persoalan yang sangat rumit yang dihadapi oleh setiap neggara. Kondisi maraknya pengangguran selain menyebabkan menurunnya kualitas hidup masyarakat juga turut menciptakan terjadinya gangguan ketertiban dan keamanan, yang pada akhirnya kondisi negara pada posisi yang sangat sulit. Berbagai efek bisa muncul akibat terjadinya pengangguran, jika tingkat pengangguran bertambah dari tahun ketahun. Pengangguran yang berkepanjangan juga dapat menimbulkan efek psikologis yang buruk terhadap penganggur itu sendiri dan juga keluarganya. Tingkat pengangguran yang terlalu tinggi juga dapat menyebabkan kekacauan politik, keamanan dan sosial sehingga mengganggu pertumbuhan dan perkembangan ekonomi.

            Salah satu cara yang dapat dilakukan untuk mengatasi permasalahan pengangguran adalah menciptakan kondisi negara yang kondusif, sehingga memberikan efek positif bagi investor untuk menanamkan modalnya, baik investor luar maupun investor lokal. Pertumbuhan ekonomi yang tinggi merupakan cita-cita dan tujuan dari setiap negara. Hal ini juga berlaku untuk daerah-daerah di tanah air sehingga kondisi ini menjadi ukuran dari tingkat kesejahteraan dan kemakmuran yang tinggal di daerah tersebut.

Continue Reading →